Home » Tips & Trick » School Life » Tips Membuat Jadwal Pelajaran Lengkap dengan Contohnya

Tips Membuat Jadwal Pelajaran Lengkap dengan Contohnya

Ayo, siapa yang mulai kangen sama sekolah? Meskipun sekarang kamu belum bisa melakukan pembelajaran tatap muka, bukan berarti kamu jadi malas-malasan belajar ya, Quipperian. 

Apalagi kalau tugas-tugas kamu banyak, duh kalau kamu enggak disiplin ngerjainnya, pasti bakal numpuk deh, Quipperian!

Untuk itu, selama belajar di rumah, penting banget lho buat kamu untuk memiliki jadwal pelajaran dengan pembagian waktu dan kegiatan yang jelas. Jangan sampai, kamu kurang waktu istirahat untuk belajar dan sebaliknya. 

Tips Membuat Jadwal Pelajaran

Kalau kamu mau mengejar cita-cita kamu, misalnya mau masuk PTN impian, kamu perlu rencana yang matang dari sekarang dengan belajar yang rajin. Biar waktu belajarmu tertata dengan baik, kamu perlu membuat jadwal pelajaran di rumah. Nah, simak beberapa tipsnya berikut, ya!

1. Ketahui Apa Tujuan Belajarmu

Sebelum membuat jadwal pelajaran, sebaiknya ketahui dulu apa yang jadi tujuanmu. Akan lebih mudah buatmu kalau kamu tahu apa sih tujuan jangka pendek dan jangka panjangmu, Quipperian. Kamu jadi bisa fokus ke mata pelajaran yang memang kamu ingin pelajari. 

Misalnya saja, tujuan jangka pendek kamu adalah lulus ujian dalam seminggu, menyelesaikan makalah atau menghafal presentasi dalam 5 hari. Sebaiknya, buat jadwal berdasarkan hari.

Sementara, jika kamu memiliki tujuan jangka panjang seperti mendapat beasiswa atau masuk ke PTN, kamu bisa buat jadwal pelajaran dalam kurun seminggu atau sebulan agar mudah dikelola. 

Kamu juga bisa menuliskan kapan tes penerimaan di PTN dan kapan waktu ujiannya agar kamu enggak lupa.

2. Membagi Waktu 

Quipperian, menyusun jadwal belajar itu harus jelas pembagian waktu dan kegiatannya. Hal ini supaya kamu jadi enggak cenderung santai dan menunda nunda tugas-tugas sekolah hingga akhirnya menumpuk. Nah, kamu bisa bagi jadwalmu seperti berikut:

KegiatanWaktu
Waktu belajar11 Jam
Tidur8 Jam
Makan, mandi, dan olahraga3 Jam
Urusan pribadi dan lainnya2 Jam

Quipperian, tahu enggak kalau menurut penelitian yang ada, waktu terbaik untuk belajar itu berada di jam 6 – 9 pagi, lho. Di waktu-waktu ini, memori jangka pendek otak kita sedang berada di masa keemasannya. 

Makanya, waktu ini sangat bagus untuk mengulang pelajaran atau mempelajari pelajaran baru.

Nah, kalau kamu membutuhkan konsentrasi yang tinggi, kamu bisa belajar di jam 9 pagi – 2 siang. Pada waktu ini, hormon kortisol dalam tubuh mulai aktif, kemampuan analisis lagi berada di puncaknya dan memicu tingkat kreativitas kamu. 

3. Buat Blok Pada Mata Pelajaran

Tips membuat jadwal pelajaran selanjutnya adalah merencanakan belajar pada waktu yang sama setiap hari sehingga kamu hafal dengan jadwalnya. Seiring berjalannya waktu, ini bisa jadi rutinitas dan kebiasaan belajar yang positif.

Bagilah waktu kamu selama seminggu ke dalam blok-blok pelajaran.  Kamu bisa membeli buku catatan harian atau menggunakan program di smartphone. Barulah setelahnya, kamu bisa menentukan mata pelajarannya.

4. Menentukan Kegiatan dan Mata Pelajaran

Mulailah dengan hal-hal yang harus kamu lakukan dengan menentukan mata pelajaran apa yang ingin dipelajari. Prioritaskan mata pelajaran yang sekiranya sulit dan perlu dipelajari lebih dari sekali. 

Misalnya, menurutmu pelajaran Matematika itu lumayan rumit, terus jadwal pelajaran di sekolah itu hari Rabu. Maka, kamu bisa belajar lagi di waktu sisa belajar pada hari Sabtu. 

Jadwalkan juga setiap sesi belajar itu 60 menit, supaya ada waktu istirahatnya. Kamu bisa bagi waktu tiap 25 menit waktu untuk fokus belajar, setelah itu atur waktu 5 menit untuk istirahat sejenak.

Lalu, masukkan juga semua hal yang harus perlu kamu lakukan dalam seminggu (misalnya, pelatihan sepak bola, pelajaran piano, dll). Dengan cara ini, jadwal main dan belajarmu enggak akan bentrok.

5. Catat Note Penting di Jadwal Pelajaran!

Kalau kamu orangnya lupaan, daripada hanya menuliskan nama mata pelajaran, kamu juga bisa buat lebih spesifik. 

Misalnya, kamu bisa tambahkan nama tugas yang perlu dikerjakan (seperti “Kerjakan soal ujian Trigonometri” lebih baik daripada hanya menulis “Matematika”). 

Tambahkan angka untuk memberi tingkat kesulitan pada tiap mata pelajaran dari 1-5. Jika kamu membutuhkan waktu paling banyak untuk Matematika, berikan 1. Jika kamu membutuhkan waktu paling sedikit untuk Sejarah maka berikan angka 5. Tulis juga apa yang perlu kamu cari tahu untuk setiap mata pelajaran.

6. Jaga Waktu Istirahat

Meskipun sesibuk apapun, kamu harus memperhatikan waktu tidur, makan, mandi, dan lainnya, ya. Saat tubuh merasa penat, kamu harus beristirahat sejenak supaya sistem imun kamu tetap bekerja maksimal. 

Lakukan peregangan, berjalan-jalan sebentar, makan camilan kecil, atau mendengarkan musik. Hindari gangguan yang bisa memperpanjang waktu istirahatmu. Rajin belajar boleh, tapi jangan lupa untuk chill out, ya!

7. Komitmen Sama Jadwal Pelajaranmu!

Jadwal pelajaran hanya alat bantu kamu agar kamu bisa tetap on track. Makanya, kamu harus komitmen sama jadwal pelajaran yang sudah kamu buat ya, Quipperian. 

Kamu perlu membiasakan diri melihat kalender atau perencanaan secara teratur setiap harinya. Gunakan alarm atau pengatur waktu di ponsel untuk mengingatkan jadwal belajarmu. 

Contoh Jadwal Pelajaran

Gimana? Sudah punya gambaran atau masih bingung bagaimana membuat jadwal pelajaran? Biar enggak bingung, kamu bisa lihat contoh jadwal pelajaran berikut ini, ya.

Kegiatan (Hari Senin)JamWaktu yang Dibutuhkan
Tidur 21.00 – 05.008 Jam
Mandi, sarapan, dan olahraga05.00 – 06.001 Jam
Waktu yang tepat untuk mempelajari materi baru dan mengulang pelajaran. Kamu bisa mempelajari materi Sejarah, Biologi, dan materi pelajaran lainnya yang membutuhkan daya ingat. Selingi waktu istirahat selama 5 menit setiap 25 menit.06.00 – 09.003 Jam
Waktu yang tepat untuk mempelajari pelajaran yang membutuhkan konsentrasi tinggi seperti Matematika.09.00 – 12.003 Jam
Makan siang dan istirahat.12.00 – 13.001 Jam
Menyelesaikan tugas-tugas sekolah yang membutuhkan energi tinggi.13.00 – 15.002 Jam
Otak mulai lelah, kerjakan tugas sekolah yang ringan.15.00 – 18.003 Jam
Istirahat dan habiskan waktu bersama keluarga. Pada jam ini, tidak disarankan untuk belajar, namun kamu tetap bisa melakukan belajar ringan seperti membaca ulang materi yang sudah dipelajari.18.00 – 21.00 3 Jam

Manfaat Menyusun Jadwal Pelajaran

Setiap orang pastinya memiliki aktivitas belajar dan pencapaian yang berbeda. Keberagaman aktivitas dan deadline ini bisa membuat kamu bingung jika tidak terorganisir dengan baik.

Nah, agar semua plan dan tujuan kamu tercapai, kamu perlu menyusun jadwal pelajaran. Selain itu, berikut adalah manfaat menyusun jadwal pelajaran yang bisa kamu dapatkan:

  • Menghindari jadwal bentrok atau melewatkan tanggal penting seperti ujian.
  • Kamu lebih terorganisir dan terkendali.
  • Dapat memahami materi pelajaran dengan lebih baik karena punya perencanaan belajar yang baik. Bahkan kamu bisa memahami satu silabus penuh. 
  • Apabila kamu berhasil mencapai 1 target, bisa memotivasi dirimu untuk mencapai target lainnya. 
  • Mengurangi tingkat stres karena bisa menyelesaikan tugas tepat waktu.
  • Kamu masih bisa mendapat waktu istirahat dan refreshing. Hal ini bisa membuat kesehatan fisik dan mental kamu terjaga.
  • Belajar pada jam-jam tertentu bisa meningkatkan konsentrasi dan menanamkan rasa disiplin.
  • Dapat menyisakan sedikit waktu luang yang bisa diisi dengan mengerjakan hobi atau mempelajari hal-hal yang baru.

Ketika kamu sudah terbiasa mengikuti jadwal yang ada, ini akan sangat membantu kamu dalam menyelesaikan pekerjaan secara efektif dan efisien.

Itu tadi tips dan manfaat menyusun jadwal pelajaran. Gimana? Jadi makin semangat kan belajar dan meraih cita-cita? Setelah kamu buat jadwal tadi, tinggal sekarang kamu menerapkannya dengan baik ya, Quipperian.

Mau belajarmu makin seru lagi? Berarti kamu harus subscribe dan coba belajar lewat Quipper Video. Soalnya, pembahasan setiap materinya itu sangat mudah dimengerti untuk kamu dan dijamin enggak ngebosenin deh.

Semangat belajar, ya!

Lainya untuk Anda