Yuk Ikut UKM di UNSRI dan Temukan Potensimu!

Quipperian yang sebentar lagi akan kuliah, kehidupan kampus tidak hanya melulu berkutat dengan buku saja lho. Namun, kamu sebaiknya ikut aktif dalam kegiatan kemahasiswaan. Quipperian, selain kamu dapat mengembangkan bakat dan minatmu, kamu juga bisa meningkatkan kemampuan sosial dan berorganisasi. Nah, kegiatan kemahasiswaan di universitas itu namanya UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa).

Berkenaan dengan hal tersebut, kualitas kampus juga bisa dilihat dari kualitas UKM-nya juga lho. Kali ini Quipper Video akan mengulas serba-serbi UKM di UNSRI.

UKM Bahasa

UKM Bahasa berdiri pada tanggal 18 Maret 2009. Contoh kegiatan yang dilakukan UKM Bahasa di antaranya adalah diskusi bersama, bakti sosial, lomba-lomba di bidang bahasa, dan debat. Di sini kemampuan bahasamu akan semakin terasah jika kamu bergabung di UKM ini. Nah, pada tanggal 10 hingga 14 Februari 2015 tahun lalu, tim dari UKM Bahasa mengikuti perlombaan tingkat ASEAN di Bina Nusantara Anggrek lho.

Selain itu, perwakilan anggota UKM Bahasa UNSRI menyabet gelar 1st Runner up lomba debat bahasa Inggris di ajang NUDC (National University Debating Championship) yang diselenggarakan oleh Dikti di Universitas Mercu Buana untuk kategori Novice.

UKM Bahasa UNSRI memiliki anak cabang, yaitu debate Club. Adapun lomba-lomba yang pernah diikuti yaitu lomba debat tingkat nasional, lomba debat di Malaysia, dan lomba debat di Singapura.

UKM Pers

UKM Pers di UNSRI bernama Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Gelora Sriwijaya (GS). Pada tanggal 19 Februari 1993, UKM ini berdiri secara resmi dan bergerak dalam bidang jurnalistik, baik tulis-menulis, fotografi, ataupun layout. Quipperian yang senang dunia jurnalistik, kamu dapat bergabung di UKM Pers UNSRI.

Cara bergabungnya yaitu kamu ikut pelatihan jurnalistik yang diadakan UKM Gelora Sriwijaya sebagai rangkaian kegiatan open recruitment LPM GS UNSRI. Nah, tujuan pelatihan jurnalistik ini diberikan untuk memberikan pengetahuan dasar kepada peserta UKM Pers sebelum bergabung di pers kampus UNSRI.

UKM Harmoni

Quipperian, apakah kamu suka berkesenian? Jika ya, kamu dapat bergabung di UKM Harmoni UNSRI. Di UKM Harmoni, kamu dapat mengembangkan talentamu dalam berkesenian. Pada tanggal 2 Maret 2016 tahun lalu, UKM Harmoni UNSRI menjadi tuan Rumah Festival Tari Mahasiswa Nasional ke-3 lho.

UKM Paduan Suara Mahasiswa (PSM) Belisario

UKM PSM Belisario berdiri pada tanggal 18 Juli 1987 dengan nama Belisario Choir. UKM ini menjadi wadah para mahasiswa yang ingin mengembangkan bakat dalam bidang seni tarik suara dan bersosialisasi dengan khalayak ramai. Nah, PSM Belisario UNSRI ini sudah ikut berbagai lomba baik regional dan nasional lho, Quipperian.

UKM Wahana Dakwah Islamiyah (Nadwah)

UKM Nadwah berdiri pada tanggal 4 Februari 2001. UKM Nadwah diprakarsai oleh Taufik M.H. UKM ini bergerak di bidang dakwah Islam. UKM Nadwah memiliki slogan “Karena Nadwah Lebih dari Sahabat”. Agenda kegiatan Nadwah tidak hanya bergerak pada kegiatan religius saja, namun bersifat menyeluruh seperti meningkatkan bidang keilmiahan dan akademik.  

UKM SAR (Sriwijaya Rescue)

UKM SAR merupakan wadah yang bergerak untuk menolong atau badan tanggap bencana. SAR merupakan kependekan dari Sriwijaya Rescue and Crisis. Pada November 2011, UKM ini berubah nama menjadi Sriwijaya Rescue. Kegiatan yang telah dilakukan SAR UNSRI antara lain membuka jalur pada evakuasi korban gunung Dempo, cepat dalam menanggapi bencana, dan menolong korban kebakaran di Desa Lumpur sebagai Tim Survei.

UKM Pramuka

Nah, jika sejak sekolah kamu sudah aktif dikepramukaan, mari bergabung di UKM Pramuka UNSRI. Pasti seru deh! UKM Pramuka UNSRI didirikan pada 2 Mei 1984 di kampus Palembang. Sejak tahun 1992, UKM Pramuka UNSRI dipindahkan ke kampus Indralaya. Pramuka memiliki tujuan untuk mengembangkan pendidikan karakter melalui berbagai kegiatan yang menyenangkan.

Agenda-agenda besar yang dilakukan oleh UKM Pramuka UNSRI yaitu melaksanakan Bulan Bakti Pandega, Perkemahaan Sandi Yuda se-Sumatera Selatan, dan Jambore Nasional di Teluk Gelam.

UKM GABI 91

Jika Quipperian suka dunia teater, kamu bisa bergabung dengan UKM Teater GABI 91(Garda Anak Bangsa Indonesia) UNSRI Indralaya. Di UKM GABI 91, jiwa aktingmu bakal digembleng lho. Bakatmu itu akan semakin terampil. UKM GABI 91sering mengadakan pertunjukkan teater di kampus UNSRI juga.

UKM Bela Diri

UKM Bela Diri menjadi wadah bagi mahasiswa pecinta seni bela diri. UKM ini terbentuk tahun 2008 dan diprakarsai oleh Rasyono, mahasiswa FKIP dari program studi Penjaskes. UKM Bela Diri terbagi menjadi tiga divisi, yaitu Divisi Taekwondo, Karate, dan Silat.

Quipperian yang suka ilmu bela diri dan ingin menumbuhkan rasa kepercayaan diri, kedisiplinan, kebugaran, koordinasi, dan fleksibilitas, kamu bisa bergabung dalam UKM ini.

Nah, bulan April 2016 lalu, atlet taekwondo UNSRI berhasil mengharumkan nama UNSRI di tingat nasional. Pada Kejuaraan Taekwondo tingkat nasional yang diselenggarakan oleh UKM Taekwondo Universitas Indonesia, atlet taekwondo UNSRI berhasil membawa pulang 1 perak dan 3 perunggu.

UKM Olahraga

Quipperian, apakah kamu suka berolahraga? Yup, jangan khawatir, kamu bisa join dengan UKM-UKM UNSRI yang bergerak di bidang olahraga. Kamu bisa bergabung dengan UKM Basket, UKM Futsal, UKM Tenis Meja, dan lainnya.

UKM Mahasiswa Pecinta Alam (Mapala)

Di setiap perguruan tinggi, jenis UKM pencita alam ini pasti selalu ada. Mereka yang ingin belajar mencintai alam dan suka petualangan di alam bebas pasti ikut Mapala. Tentunya UNSRI pun memiliki UKM jenis ini. Kegiatan UKM Mapala UNSRI tidak hanya melulu mendaki gunung saja, tetapi juga ikut berpartisipasi dalam mensosialisasikan Gerakan Cinta Bumi seperti pada kegiatan Peringatan Hari Bumi.

UKM Resimen Mahasiswa (Menwa)

Quipperian tahu nggak apa itu Menwa? Menwa merupakan singkatan dari Resimen Mahasiswa. UKM ini hampir ada di seluruh universitas. Kalau kamu suka dengan dunia ala militer, kamu bisa bergabung di UKM ini. Kamu akan banyak belajar tentang kedisiplinan lho.

Penulis: Aloysius Triyanto

Lainya Untuk Anda

Skill Leadership: Pengertian, Tipe, Manfaat, dan Cara Mengembangkannya

Serba-serbi Jurusan Teknik Telekomunikasi

15 Jurusan Kuliah yang Tidak Ada Matematika, Apa Saja Pilihannya?