Latih Diri dengan Contoh Soal Interaksi Sosial Untuk Ujian Soshum SBMTPN 2018!

Quipperian, latihan soal materi Interaksi Sosial perlu lho untuk membuatmu lebih yakin menapaki ujian Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2018! Jangan sampai kamu abai melatih diri ya! Untuk itu, Quipper Video Blog akan memberikan beberapa contoh soal materi Interaksi Sosial biar kamu lebih mantap menghadapi SBMPTN 2018. Yuk, disimak!

Kerjakan 5 Contoh Soal Interaksi Sosial SBMPTN Ini!

Contoh Soal Interaksi Sosial Nomor 1

Pembahasan:

Soal pertama itu berisikan pertanyan mengenai definisi atau pengertian dari interaksi sosial. Pertanyaan semacam ini lumrah muncul dalam SBMPTN sebagai bagian dari pertanyaan dasar atas materi interaksi sosial.

Pengertian interaksi sosial adalah hubungan dan pengaruh timbal balik antara individu dengan individu, individu dengan kelompok, dan kelompok dengan kelompok.

Jawaban:

Dari pilihan jawaban tersebut, jawaban yang tepat adalah pilihan jawaban nomor 1.

Contoh Soal Interaksi Sosial Nomor 2

Pembahasan:

Contoh soal nomor dua tersebut menanyakan perihal sub materi syarat terjadinya interaksi sosial. Untuk dapat menjawabnya, kamu harus sudah paham dulu apa itu kontak sosial dan komunikasi.

Kontak sosial merupakan bertemunya dua pihak atau lebih secara fisik, baik tanpa alat maupun dengan alat. Sedangkan, komunikasi merupakan proses penyampaian pesan kepada seseorang, sehingga pesan dapat diterima dan dipahami.

Kontak sosial memiliki beberapa bentuk yang didasari tiga hal, jumlah pelaku, tindakan atau tanggapan, dan sifat. Berdasarkan jumlah pelaku, kontak sosial terdiri dari kontak antar individu, antar kelompok, dan antara individu dengan kelompok.

Berdasarkan tindakan atau tanggapan, kontak sosial terdiri dari kontak sosial positif dan negatif. Dan, berdasarkan sifatnya, kontak sosial terdiri dari kontak sosial primer dan sekunder.

Jawaban: 

Berdasarkan pemaparan tersebut, maka jawaban yang tepat untuk contoh soal nomor dua ialah kecuali pilihan jawaban nomor 3. Sebab, interaksi manusia dengan alam sekitar bukan bagian dari interaksi sosial. Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah pilihan jawaban nomor 4.

Contoh Soal Interaksi Sosial Nomor 3

Pembahasan:

Pertanyaan pada contoh soal nomor tiga itu menyebutkan beberapa poin yang merupakan bagian dari suatu hal. Bila melihat keempat poin tersebut, ciri interaksi sosial menurut Charles P. Loomis.

Menurut Charles, interaksi sosial dapat terjadi bila terpenuhi beberapa kondisi. Pertama, pelakunya dua orang atau lebih. Kedua, adanya komunikasi antar pelaku menggunakan bahasa atau simbol. Ketiga, ada dimensi waktu. Keempat, ada tujuan yang hendak dicapai. Dan, kelima, dilakukan dengan pola tertentu.

Jawaban: 

Berdasarkan pemaparan tersebut, jelas sudah bahwa poin-poin pada soal adalah ciri interaksi sosial. Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah pilihan jawaban nomor 3.

Contoh Soal Interaksi Sosial Nomor 4

Pembahasan:

Pertanyaan pada contoh soal nomor empat itu menyinggung masalah komunikasi yang merupakan salah satu syarat interaksi sosial. Pada komunikasi, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi bila ingin dikatakan sebagai komunikasi efektif.
Pertama, ada pengirim pesan atau sender, yakni pihak yang mengirimkan pesan kepada pihak lain. Kedua, ada penerima atau receiver, yakni pihak yang menerima pesan dari pihak lainnya. Ketiga, ada pesan atau message, yakni isi atau maksud yang akan disampaikan setiap pihak kepada pihak lain. Dan, terakhir, adanya umpan balik atau feedback, yakni tanggapan dari penerima pesan.

Jawaban: 

Bila melihat pilihan jawaban yang ada, maka bagian dari syarat komunikasi efektif adalah ‘tujuan yang diharapkan dari berkomunikasi tercapai.’ Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah pilihan jawaban nomor 2.

Contoh Soal Interaksi Sosial Nomor 5

Pembahasan:

Pertanyaan soal tersebut menyinggung sub materi faktor-faktor interaksi sosial yang terdiri dari proses meniru, skala sikap, dan dorongan untuk berubah. Faktor proses meniru terdiri dari imitasi dan identifikasi. Imitasi merupakan proses berinteraksi dengan cara meniru atau mengikuti sebagian dari perilaku orang lain dan sifatnya tidak permanen. Sedangkan, identifikasi merupakan proses berinteraksi dengan cara meniru atau mengikuti hampir sama seluruh dari perilaku orang lain, penampilan fisik, dan sifatnya lebih permanen.

Untuk faktor skala sikap, terdiri dari simpati dan empati. Simpati merupakan suatu perasaan ikut larut merasakan kesedihan mereka yang tertimpa musibah. Dorongan utamanya untuk bekerja sama dengan pihak lain tanpa memandang status sosialnya. Sedangkan, empati merupakan kelanjutan rasa simpati yang berupa perbuatan nyata untuk mewujudkan rasa simpatinya.

Dan, faktor dorongan untuk berubah terdiri dari sugesti dan motivasi. Sugesti merupakan pengaruh psikis yang ada pada seseorang yang berasal dari diri sendiri ataupun orang lain karena adanya kepercayaan terhadap sesuatu hal dari orang yang dipercayai. Dan, motivasi merupakan dorongan yang mendasari seseorang untuk melakukan perbuatan berdasarkan pertimbangan rasionalistis.

Jawaban:

Dari penjelasan itu maka sudah diketahui bahwa sugesti memiliki pengertian pengaruh psikis mengikuti pihak lain tanpa menggunakan alasan. Dengan demikian, jawaban contoh soal tersebut adalah pilihan jawaban nomor 5.


Nah, itulah beberapa contoh soal terkait materi Interaksi Sosial. Kalau kamu merasa belum cukup puas dengan contoh soal itu, maka kamu bisa mendapatkan contoh soal lainnya. Caranya bagaimana? Mudah kok!

Kamu langsung saja bergabung bersama Quipper Video. Untuk bergabung, kamu bisa klik di sini dan tinggal mengikuti instruksinya. Di Quipper Video, kamu akan menemukan beragam contoh soal yang pastinya akan membuat persiapanmu menghadapi SBMTPN 2018 lebih matang. Tunggu apa lagi! Yuk, bergabung bersama Quipper Video!

Quipperian, cek juga penjelasan lengkap materi interaksi sosial di halaman bawah ini ya!

Pelajari Materi Interaksi Sosial Ini Biar Makin Paham Pelajaran Sosiologi!

Penulis: Muhammad Khairil

Lainya Untuk Anda

5 Cara Ampuh Menguasai Materi UTBK 2023

Perubahan Ketentuan UTBK 2023 Ter-Update #JadiLebihSiap Masuk PTN Impian!

Soal UTBK SBMPTN Matematika SAINTEK 2019