Home » Mapel » Bahasa Inggris » 16 Tenses Dasar beserta Rumusnya

16 Tenses Dasar beserta Rumusnya

Foto: freepik.com

Hai, Quipperian!

Ada yang bilang, grammar itu nomor dua! Yang penting pede cas cis cus dengan bahasa Inggris! 

Untuk Quipper Blog, meskipun percaya diri adalah hal yang penting, tetapi grammar juga enggak kalah pentingnya, lho. Soalnya, dalam bahasa Inggris, kadang arti suatu kalimat bisa berubah 180 derajat jika kamu salah menggunakan tenses!

Daripada pede cas cis cus berbahasa Inggris dengan tenses ngawur yang ujung-ujungnya membuat orang tidak bisa mengerti apa yang kamu bicarakan, lebih baik belajar dulu, deh!

Kali ini, Quipper Blog sudah mempersiapkan 16 tenses yang umum digunakan sekaligus formula dan fungsinya. Let’s check them out!

1. Present Tense

Formula: (+) Subject + Verb (-/+s) + …

He has five online classes.

(-) Subject + Do/Does + Not + Infinitive (Verb 1) + …

He does not have five online classes.

(?) Do/Does + Subject + Infinitive + …

Does he have five online classes?

Present Tense digunakan saat kamu membicarakan kebiasaan atau suatu hal yang dilakukan secara teratur dan juga fakta.

Contoh kalimat di atas menunjukkan bahwa lima kelas daring adalah sebuah rutinitas yang dimiliki oleh subjek.

2. Present Continuous Tense

Formula: (+) Subject + Is/Am/Are + Present Participle (Verb –ing) + …

He is watching Quipper Video.

(-) Subject + Is/Am/Are + Not + Present Participle + …

He is not watching Quipper Video.

(?) Is/Am/Are + Subject + Present Participle + …

Is he watching Quipper Video?

Kamu menggunakan Present Continuous Tense pada saat kamu membahas tentang suatu hal yang sedang berlangsung di masa kini.

Contoh kalimat di atas menunjukkan bahwa subjek sedang menonton Quipper Video pada saat ini juga.

3. Present Perfect Tense

Formula: (+) Subject + Has/Have + Past Participle (Verb 3) + …

He has finished his project.

(-) Subject + Has/Have + Not + Past Participle + …

He has not finished his project.

(?) Has/Have + Subject + Past Participle + …

Has he finished his project?

Present Perfect Tense bisa kamu gunakan saat kamu ingin menunjukkan suatu hal yang bermula di masa lalu dan selesai di masa kini.

Contoh kalimat di atas menunjukkan bahwa subjek baru saja menyelesaikan projeknya.

4. Present Perfect Continuous Tense

Formula: (+) Subject + Has/Have + Been + Present Participle + …

He has been trying to solve that question.

(-) Subject + Has/Have + Not + Been + Present Participle + …

He has not been trying to solve that question.

(?) Has/Have + Subject + Been + Present Participle + …

Has he been trying to solve that question?

Meskipun mirip, untuk membedakan Present Perfect Continuous Tense dengan Present Perfect Tense, kamu dapat melihat kegiatan yang dibicarakan dalam kalimat. Jika kegiatan itu masih berlangsung saat ini, maka kamu harus menggunakan Present Perfect Continuous.

Contoh kalimat di atas menunjukkan bahwa subjek berusaha menjawab sebuah soal sejak tadi dan saat ini subjek masih melanjutkan usahanya itu.

5. Past Tense

Formula: (+) Subject + Past Tense (Verb 2) + …

He ate his breakfast.

(-) Subject + Did + Not + Infinitive + …

He did not eat his breakfast.

(?) Did + Subject + Infinitive + …

Did he eat his breakfast?

Tentu saja, kamu menggunakan Past Tense pada saat kamu membicarakan tentang suatu hal yang terjadi di masa lalu.

Contoh kalimat di atas menunjukkan bahwa subjek sudah sarapan, kemungkinan tadi pagi.

6. Past Continuous Tense

Formula: (+) Subject + Was/Were + Present Participle + …

He was reading a book (when she arrived).

(-) Subject + Was/Were + Not + Present Participle + …

He was not reading a book (when she arrived).

(?) Was/Were + Subject + Present Participle + …

Was he reading a book (when she arrived)?

Cukup serupa dengan kebalikannya, Present Continuous Tense, Past Continuous Tense juga digunakan pada saat kamu membicarakan tentang sesuatu yang sedang berlangsung di masa lampau. Biasanya, kalimat dalam Past Continuous Tense jarang berdiri sendiri, melainkan berpasangan dengan Past Tense.

Contoh kalimat di atas menunjukkan bahwa subjek sedang membaca buku pada saat subjek kedua tiba. Kedua kegiatan ada di masa lampau.

7. Past Perfect Tense

Formula: (+) Subject + Had + Past Participle + …

He had eaten his lunch.

(-) Subject + Had + Not + Past Participle + …

He had not eaten his lunch.

(?) Had + Subject + Past Participle + …

Had he eaten his lunch?

Untuk membedakannya dengan Present Perfect Tense, kamu dapat melihat waktu dari kegiatan yang dibicarakan selesai. Dalam Past Perfect Tense, kegiatan yang dibicarakan bermula dan juga berakhir di masa lampau.

Contoh kalimat di atas menunjukkan bahwa subjek telah makan siang di masa lampau.

8. Past Perfect Continuous Tense

Formula: (+) Subject + Had + Been + Present Participle + …

He had been cleaning his room for hours (when his mom went home).

(-) Subject + Had + Not + Been + Present Participle + …

He had not been cleaning his room for hours (when his mom went
home).

(?) Had + Subject + Been + Present Participle + …

Had he been cleaning his room for hours (when his mom went home)?

Jika kamu ingin membicarakan tentang suatu hal yang terinterupsi saat hal lain terjadi, kamu bisa menggunakan Past Perfect Continuous Tense. Meskipun agak mirip dengan Past Continuous Tense, ada trik untuk membedakannya, lho. Dalam Past Perfect Continuous Tense, waktu dari hal yang terinterupsi diketahui, misalnya ‘for hours’ dalam contoh kalimat di atas. Sementara itu, dalam Past Continuous Tense, jangka waktunya tidak disebutkan berapa lama.

Contoh kalimat di atas menunjukkan bahwa subjek tengah membersihkan kamarnya selama berjam-jam pada saat ibunya pulang. Keduanya terjadi di masa lampau, ya.

9. Present Future Tense

Formula: (+) Subject + Will/Shall + Infinitive + …

He will submit his work tomorrow.

(-) Subject + Will/Shall + not + Infinitive + …

He will not submit his work tomorrow.

(?) Will/Shall + Subject + Infinitive + …

Will he submit his work tomorrow?

Present Future Tense cukup sederhana. Kamu dapat menggunakannya saat kamu berjanji untuk melakukan suatu hal di masa yang akan datang.

Contoh kalimat di atas menunjukkan bahwa subjek akan mengumpulkan pekerjaannya besok.

10. Present Future Continuous Tense

Formula: (+) Subject + Will/Shall + Be + Present Participle + …

He will be doing the assignment soon.

(-) Subject + Will/Shall + not + Be + Present Participle + …

He will not be doing the assignment soon.

(?) Will/Shall + Subject + Be + Present Participle + …

Will he be doing the assignment soon?

Present Future Continuous bisa kamu gunakan pada saat kamu ingin mengungkapkan niat untuk melakukan sesuatu di masa yang akan datang.

Contoh kalimat di atas menunjukkan bahwa subjek memiliki niat untuk mengerjakan tugasnya dalam waktu dekat.

11. Present Future Perfect Tense

Formula: (+) Subject + Will + Have + Past Participle + …

He will have called her tonight.

(-) Subject + Will + not + Have + Past Participle + …

He will not have called her tonight.

(?) Will + Subject + Have + Past Participle + …

Will he have called her tonight?

Kamu dapat menggunakan Present Future Perfect Tense saat kamu memiliki prediksi pasti tentang suatu kejadian di masa yang akan datang.

Contoh kalimat di atas menunjukkan bahwa subjek diprediksikan akan menelepon subjek kedua malam ini.

12. Present Future Perfect Continuous Tense

Formula: (+) Subject + Will + Have + Been + Present Participle + …

He will have been jogging for 30 minutes.

(-) Subject + Will + Not + Have + Been + Present Participle + …

He will not have been jogging for 30 minutes.

(?) Will + Subject + Have + Past Participle + …

Will he have been jogging for 30 minutes?

Present Future Perfect Continuous Tense dapat kamu gunakan apabila kamu ingin membahas tentang suatu hal yang kamu ketahui akan berlangsung dengan durasi tertentu di masa yang akan datang.

Contoh kalimat di atas menunjukkan bahwa subjek tahu bahwa ia akan jogging selama 30 menit di masa yang akan datang.

13. Past Future Tense

Formula: (+) Subject + Would + Infinitive + …

He would cook dinner.

(-) Subject + Would + Not + Infinitive + …

He would not cook dinner.

(?) Would + Subject + Infinitive + …

Would he cook dinner?

Saat kamu menggunakan Past Future Tense, kamu membicarakan suatu hal yang akan terjadi di masa yang akan datang, namun masa yang akan datang tersebut sudah ada di masa lampau.

Contoh kalimat di atas menunjukkan bahwa subjek akan memasak makan malam, kemungkinan pada malam itu, namun semua kegiatan ada di masa lampau. Misalnya, saat ini sudah satu minggu sejak malam tersebut.

14. Past Future Continuous Tense

Formula: (+) Subject + Would + Be + Present Participle + …

He would be leaving his house.

(-) Subject + Would + Not + Be + Present Participle + …

He would not be leaving his house.

(?) Would + Subject + Be + Present Participle + …

Would he be leaving his house?

Past Future Continuous Tense dapat digunakan apabila kamu ingin membicarakan tentang suatu hal yang menurutmu pasti akan dilakukan pada waktu spesifik di masa lampau.

Contoh kalimat di atas menunjukkan bahwa subjek dipastikan akan meninggalkan rumah di masa lampau.

15. Past Future Perfect Tense

Formula: (+) Subject + Would + Have + Past Participle + …

He would have gone to Bali.

(-) Subject + Would + Not + Have + Past Participle + …

He would not have gone to Bali.

(?) Would + Subject + Have + Past Participle + …

Would he have gone to Bali?

Tense satu ini bisa kamu temukan pula dalam If Conditional tipe ketiga. Dengan menambahkan kata ‘would’ dan ‘have’, Past Future Perfect Tense dapat digunakan pada saat kamu ingin menunjukkan sebuah gagasan di masa lampau yang tidak terjadi.

Contoh kalimat di atas menunjukkan bahwa subjek bisa saja pergi ke Bali di masa lampau, namun ia tidak melakukannya.

16. Past Future Perfect Continuous Tense

Formula: (+) Subject + Would + Have + Been + Past Participle + …

He would have been working as an engineer for ten years.

(-) Subject + Would + Not + Have + Been + Past Participle + …

He would not have been working as an engineer for ten years.

(?) Would + Subject + Have + Been + Past Participle + …

Would he have been working as an engineer for ten years?

Past Future Perfect Continuous Tense dapat kamu gunakan bila kamu ingin menyatakan suatu hal yang akan telah sedang terjadi di masa lampau.

Contoh kalimat di atas menunjukkan bahwa subjek akan telah bekerja sebagai insinyur selama sepuluh tahun di masa lampau.

Wow, banyak juga, ya ada 16 tenses! Banyak yang cukup mirip, pula! Kalau kamu ingin memahaminya, kamu perlu berlatih dan banyak menerapkannya ke kehidupanmu sehari-hari. Mudah-mudahan kamu bisa cukup mengerti dengan pembahasan Quipper Blog di atas ya.

Kalau kamu mau belajar lebih jauh mengenai materi ini atau cek materi lainnya, cuss daftar ke Quipper Video. Di sana kamu bisa belajar bersama para tutor andal, lewat tayangan video, rangkuman, dan contoh soal. Buruan daftar, ya!

 

Penulis: Evita

Lainya untuk Anda