Mau Nilai Bagus? Pelajari 5 Contoh Soal Teks Prosedur Kelas X Ini!

Hai Quipperian! Bagaimana kabar kalian? Semoga selalu dalam keadaan sehat, ya. Buat kalian yang duduk di kelas X, apakah kalian sudah paham betul dengan materi teks prosedur? Hayoo… Kalau memang masih belum bisa, jangan malu untuk mengakui, ya. Soalnya, kali ini Quipper Blog mau mengajak kalian untuk membahas contoh soal teks prosedur.

Contoh soal teks prosedur yang ada di bawah ini nantinya akan memudahkan kamu untuk lebih mengerti materinya. Penasaran seperti apa soalnya? Yuk, coba kerjakan dan simak bahasannya di bawah ini, ya!

Contoh Soal Teks Prosedur Nomor 1

Pembahasan:

Untuk menjawab soal tersebut, kamu harus sudah memahami struktur teks prosedur kompleks. Adapun, struktur teks prosedur kompleks terdiri dari beberapa hal. Pertama, tujuan umum, yakni bagian yang berisikan tujuan umum sebagai pengantar tujuan khusus.

Lalu, poin kedua dari struktur teks tersebut ialah langkah-langkah umum. Pengertian sederhana dari langkah-langkah umum ialah bagian yang berisikan langkah-langkah secara umum dan disusun secara sistematis sampai kepada pilihan tujuan khusus.

Struktur ketiga ialah tujuan khusus. Definisi sederhana dari tujuan khusus ialah bagian yang berisikan pilihan tujuan yang ingin dilakukan. Tujuan khusus bisa terdiri dari satu atau lebih pilihan.

Bagian keempat ialah sublangkah atau langkah-langkah khusus. Sublangkah tersebut merupakan bagian yang berisi langkah-langkah khusus yang disusun secara sistematis untuk mencapai tujuan khusus. Dan, bagian terakhir ialah langkah-langkah akhir, yakni bagian yang berisi langkah-langkah akhir secara sistematis untuk menutup prosedur.

Berdasarkan penjelasan tersebut, kamu sudah bisa menjawab soal tersebut bukan? Ya, jawaban yang tepat adalah pilihan nomor 4.

Jawaban: 4

Contoh Soal Teks Prosedur Nomor 2

Pembahasan:

Kalau pada soal sebelumnya menanyakan soal struktur teks prosedur kompleks, maka pada soal ini ditanyakan struktur teks prosedur sederhana. Untuk mudah menjawabnya, kamu harus tahu dulu struktur teks prosedur sederhana.

Struktur teks prosedur sederhana terdiri dari judul, pengantar, bahan-bahan, dan urutan langkah-langkah. Pada judul, ya tentunya berisikan judul dari teks tersebut. Bagian pengantar berisikan kata pengantar yang menjelaskan tujuan.

Lalu, bagian bahan-bahan berisikan sejumlah bahan yang diperlukan untuk melaksanakan suatu prosedur. Dan, bagian terakhir ialah urutan langkah-langkah. Bagian tersebut urutan langkah yang harus dilakukan dalam suatu prosedur.

Meski demikian, bagian bahan-bahan dan alat tidak menjadi struktur utama dalam teks. Sebab, keduanya juga disebutkan dalam bagian langkah-langkah. Jadi, bagian bahan dan alat bersifat opsional.

Dari penjelasan tersebut, kamu sudah bisa menjawabnya bukan? Ya, jawaban yang tepat ialah pilihan jawaban nomor 3.

Jawaban: 3

Contoh Soal Teks Prosedur Nomor 3

Pembahasan:

Contoh soal nomor 3 menyinggung perihal ciri-ciri teks prosedur kompleks. Pada pembahasan materi teks prosedur, diketahui bahwa teks tersebut memiliki beberapa ciri-ciri.

Pertama, berisikan langkah-langkah suatu prosedur. Kedua, disusun secara informatif. Ketiga, dijelaskan secara jelas dan detail. Keempat, bersifat objektif, universal, aktual dan akurat, dan logis.

Kelima, berisikan langkah berkelanjutan disertai penjelasan. Dan, terakhir, menggunakan syarat atau pilihan.

Dari kelima pilihan jawaban, empat di antaranya termasuk ke dalam ciri-ciri teks prosedur. Adapun, pilihan jawaban yang tidak termasuk ke dalam ciri-ciri tersebut hanya satu, yakni pilihan jawaban nomor 2. Dengan demikian, jawaban yang tepat untuk soal tersebut ialah pilihan jawaban nomor 2.

Jawaban: 2

Contoh Soal Teks Prosedur Nomor 4

Pembahasan:

Soal ini kembali membahas mengenai struktur teks prosedur kompleks. Soal mengenai struktur memang kadang sering muncul lantaran untuk menguji seberapa cakap kemampuanmu memahami bentuk dan struktur teks prosedur kompleks.

Setelah kamu menyimak pembahasan soal-soal sebelumnya, pasti kamu sudah mengerti apa struktur teks prosedur kompleks bukan? Untuk membantumu lebih memahaminya, Quipper Blog akan berikan bagan sederhananya. Berikut bagannya:

Berdasarkan bagan tersebut, maka jawaban yang tepat untuk contoh soal nomor 4 adalah tujuan umum, langkah-langkah umum awal, tujuan khusus, langkah-langkah khusus, dan langkah-langkah akhir. Jadi jawaban yang tepat adalah pilihan jawaban nomor 5. Cukup mudah kan kalau kamu ingat bagan tersebut?

Jawaban: 5

Contoh Soal Teks Prosedur Nomor 5

Pembahasan:

Nah, contoh soal ini sudah berupa contoh kasus atau contoh teks prosedur kompleks. Untuk bisa menjawabnya, kamu harus sudah memahami struktur teks prosedur kompleks. Ingat, teks prosedur kompleks itu terdiri dari tujuan umum, langkah-langkah umum, tujuan khusus, langkah khusus, dan langkah-langkah umum akhir.

Dari struktur tersebut, diketahui bahwa bagian pertama yang menjelaskan mengenai kartu ATM merupakan pengantar dan tujuan umum. Lalu, bagian kedua sudah masuk struktur langkah-langkah umum, tujuan khusus, dan langkah-langkah khusus.

Berarti, tujuan umum dalam teks soal tersebut ada pada kalimat ‘Dengan kartu ATM, seorang nasabah bisa dengan mudah melakukan transaksi penting.’ Kalimat itu dikatakan sebagai tujuan umum dikarenakan fungsi utama dari kartu ATM ialah untuk mempermudah transaksi penting bagi penggunanya.

Sedangkan, bagian selanjutnya sudah memberikan secara detail fungsi prosedur dari kartu ATM. Ingat! Tujuan umum merupakan bagian yang menjelaskan tujuan utama dari teks prosedur kompleks. Maka dengan demikian, berdasarkan penjelasan itu, jawaban yang tepat untuk soal tersebut ialah pilihan jawaban nomor 2.

Jawaban: 2

Itulah beberapa contoh soal yang sudah Quipper Blog bahas. Kalau kamu masih membutuhkan ragam contoh soal lainnya, kamu bisa mendapatkannya di Quipper Video. Belajar dengan menggunakan Quipper Video pastinya akan membantumu meraih nilai sempurna.

Sebab, selain terdapat contoh latihan soal, kamu juga bisa mengakses berbagai video pembelajaran dari tutor-tutor kece nan smart! Pastinya, kamu akan dengan mudah memahami berbagai materi belajar yang sebelumnya kamu rasa sulit untuk dipahami.

Akhir kata, kalau kamu ingin mendapatkan nilai sempurna, maka jangan patah semangat belajarnya. Teruslah bersemangat dalam menuntut ilmu. Niscaya, kelak kamu akan menjadi salah seorang yang berhasil meraih mimpi dan menjadi kebanggaan kedua orangtuamu. Semangat belajar ya, Quipperian!

Sumber:

  • Quiz Quipper Video Materi Teks Prosedur Kompleks Pelajaran Bahasa Indonesia Kelas 10
  • Materi Teks Prosedur Kompleks Quipper Video Bahasa Indonesia Kelas 10

Simak Materi Teks Prosedur Bahasa Indonesia Kelas X Ini, Yuk!

Penulis: Muhammad Khairil

Lainya Untuk Anda

Materi Stoikiometri Rumus, Persamaan dan Contoh Soal

Contoh Teks Tanggapan Berdasarkan Strukturnya

25 Contoh Cerita Legenda (Cerita Rakyat) dari Berbagai Daerah